Portal Puskesmas Kota Depok

UPTD Puskesmas Pengasinan
Puskesmas
  • Puskesmas Pengasinan
  • Berita Kegiatan
2021-11-12 10:15:25

Sosialisasi Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) Di Kelurahan Bedahan dan Kelurahan Pengasinan

  • UPTD Puskesmas Pengasinan telah melaksanakan kegiatan Sosialisasi Program Perencanaan Persalinan dan Pencegahan Komplikasi (P4K) di wilayah kerja Puskesmas. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari yaitu Kelurahan Bedahan pada tanggal 9 November 2021 dan Kelurahan Pengasinan pada tanggal 10 November 2021.  Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan cakupan dan mutu pelayanan kesehatan bagi ibu hamil dan bayi baru lahir melalui peningkatan peran aktif keluarga dan masyarakat dalam merencanakan persalinan yang aman dan persiapan menghadapi komplikasi dan tanda bahaya kebidanan bagi ibu sehingga melahirkan bayi yang sehat.

    Kegiatan sosialisasi P4K ini diikuti oleh 50 orang perwakilan kader dari setiap Kelurahan. Sosialisasi hari pertama dilaksanakan di Aula Kelurahan Bedahan. Sosialisasi hari pertama dibagi menjadi 2 sesi, sesi 1 pada pukul 09.00-12.00 WIB dan sesi ke 2 pada pukul 13.00-16.00 WIB. Masing-masing sesi diikuti oleh 25 orang.  Acara hari pertama ini di mulai dengan pembukaan yang disampaikan oleh Kepala Tata Usaha Puskesmas Ulil Endah Maulida, Am.Keb selaku perwakilan Kepala Puskesmas, sambutan Lurah Bedahan Hasan, S.Pd dan dilanjutkan paparan materi sosialisasi P4K oleh Rani Yoshinta Pravianti, S.Si.T, M.KM sebagai penanggungjawab program Kesehatan Ibu dan Anak (KIA). Sedangkan sosialisasi kedua dilaksanakan di Aula Pengasinan.Sosialisasi kedua dibagi menjadi 2 sesi, sesi 1 pada pukul 09.00-12.00 WIB dan sesi ke 2 pada pukul 13.00-16.00 WIB. Masing-masing sesi diikuti oleh 25 orang.  Acara hari pertama ini di mulai dengan pembukaan yang disampaikan oleh Penanggungjawan Program KIA Rani Yoshinta Pravianti, M.Kes selaku perwakilan Kepala Puskesmas, sambutan Lurah Pengasinan Asep Suherman, S.E dan dilanjutkan paparan materi sosialisasi P4K oleh dr. Taqwa Putra Pamungkas sebagai dokter penanggungjawab KIA. Kegiatan ini juga diikuti oleh petugas Promosi Kesehatan Puskesmas Suci Maulidya Paramitha, SKM

    P4K adalah kegiatan yang di fasilitasi oleh bidan dalam rangka meningkatkan peran aktif suami, keluarga dan masyarakat dalam merencanakan persalinan yang aman dan persiapan dalam menghadapi kemungkinan terjadinya komplikasi pada saat hamil, bersalin dan nifas termasuk perencanaan menggunakan metode Keluarga Berencana (KB) pasca persalinan dengan menggunakan stiker P4K. Stiker P4K berisi data tentang : nama ibu hamil, taksiran persalinan, penolong persalinan, tempat persalinan, pendamping persalinan, transport yang digunakan dan calon donor darah. Tujuan P4K antara lain Suami, keluarga dan masyarakat paham tentang bahaya persalinan; Adanya rencana persalinan yang aman; Adanya rencana kontrasepsi yang akan di pakai; Adanya dukungan masyarakat, Toma, kader, dukung untuk ikut KB pasca persalinan; Adanya dukungan sukarela dalam persiapan biaya, transportasi, donor darah; Memantapkan kerjasama antara bidan dan kader.

    Dari kegiatan ini diharapkan kader posyandu dapat bekerjasama dalam meningkatkan cakupan dan mutu pelayanan kesehatan bagi ibu hamil dan bayi baru lahir melalui P4K.

Download File